Thursday, July 23, 2015

Mengganti Password G-Mail

bata-ko.blogspot.com - Dewasa ini email menjadi layanan tercepat dalam urusan kirim mengirim pesan di dunia maya, salah satunya yang sekarang populer karena kemudahan akses dan cepat yaitu Gmail. Ya .. itulah yang saya alami hehehe sudah pakai sejak awal gmail muncul. Barangkali sobat juga masih banyak juga yang belum tau atau memang menggunakan layanan email Yahoo

Oke, langsung saja kali ini saya akan membahas bagaimana cara merubah password GMAIL.

  1. Pertama Login ke akun gmail sobat
  2. Buka Halaman ini : https://accounts.google.com/EditPasswd.
  3. Lalu isikan password baru pada kotak isian New Password 
  4. Lalu isikan password ulang pada kotak isian Repat new password
  5. Terakhir pilih Change Password

Gambar 1.0 Ganti Password Gmail

Semoga tulisan ini bermanfaat bagi sobat semua, hati-hati menggunakan email di warnet atau di komputer yang digunakan bersamaan, sering-seringlah mengganti password anda agar terhindar dari pencurian data anda.

Wednesday, July 22, 2015

Defrag Hardisk pada Windows 7

bata-ko.blogspot.com - Sudah banyak website atau blog yang membahas cara defrag hardisk di windows 7 dan juga banyak software yang gratis untuk mendefrag hardisk. Namun kali ini saya akan menunjukkan cara bagaimana mendefrag hardisk pada windows 7, caranya sebagai berikut :

  • Pertama pilih Start
  • Pilih All Programs
  • Pilih Accesories
  • Pilih System Tools
  • Pilih Disk Defragmenter
Gambar 1.0 Pilih Disk Defragmenter

atau menggunakan pencarian nama, ketik kota Search programs and files
Gambar 1.1 Pencarian Disk Defragmenter

  • Pada tampilan Disk Defragmenter, Pilih salah satu Drive misal Drive C
  • Pilih Analize Disk, Tunggu Proses ...
  • Pilih Defragment Disk

Gambar 1.2 Disk Defragmenter

Demikianlah tips cara mendefrag hardisk pada Windows 7, semoga bermanfaat ...

Menghilangkan Pesan Notifikasi UAC (User Account Control)

bata-ko.blogspot.com - Kedatangan Windows 7 didunia persilatan Sistem Operasi disambut baik oleh pasar internasional. Namun banyak hal yang berubah total dari Windows XP yang biasa kita gunakan. Adapun saat kita membuka program atau merubah pengaturan pada Control Panel terkadang kita risih atau kesal dengan Security Windows 7 seperti dibawah ini. Adapun cara menghilangkan Pesan / Notifikasi UAC (User Account Control) di Windows 7 seperti dibawah ini :

Gambar 1.0 User Account Control

  • Pertama Klik Start
  • Pilih Control Panel
  • Pilih Getting Started



Gambar 1.1 Getting Started

  • Pilih Choose when to be notified about changes to your computer
Gambar 1.2 Choose when to be notified about changes to your computer

  • Pilih Never Notify
Gambar 1.3 Never Notify

Demikianlah sedikit tips dari saya, semoga bermanfaat bagi sobat semua ... Hatur Nuhun


Thursday, November 20, 2014

Cara Instal Windows 7 Pada Acer Aspire One 725

bata-ko.blogspot.com - Ada kejadian unik dari pengalaman saya saat menginstal Notebook Acer Aspire One 725, tepatnya saya menginstal Windows 7 Proffesional di Notebook Acer Aspire One 725. Seharian saya berkutat dengan Notebook ini, ternyata tidak semudah menginstall Laptop/Komputer lain. Karena memang permintaan client untuk diinstalkan Windows 7, sehingga saya mencoba berbagai cara untuk bisa diinstalkan Windows 7. 

Karena masih juga belum menemukan cara menginstal Windows 7, akhirnya saya coba memakai Windows 8 dan ternyata bisa. Tapi, dari kejadian ini saya jadi tambah penasaran dan saya ulang kembali instal Windows 7. Saat itu, saya tanpa sengaja memasukkan Flashdisk yang didalamnya berisikan Software-software yang saya colokkan di USB sebelah kanan.

Dan ternyata, Windows 7 Proffesional dapat diinstal di Notebook Aspire One 725 karena Hardisk telah terdeteksi. 

Ternyata dari pengalaman tak sengaja itu saya mendapatkan ilmu hehehe ...
Bagi sahabat-sahabat yang sama seperti saya kebingungan coba saja cara ini.
Mudah-mudahan dapat membantu.

Catatan : * untuk dapat masuk ke BIOS cara adalah saat Booting / menyalakan Notebook tekan Esc pada keyboard lalu tekan F2 pada Keyboard.

Mencegah Instalasi Program Pada Windows (XP)

bata-ko.blogspot.com - Pernah tidak sahabat dibuat kesal dengan orang lain yang menggunakan komputer kita atau sahabat sendiri sebagai seorang staff / teknisi komputer di tempat sahabat bekerja menemukan komputer telah banyak terinstall banyak sekali program-program yang tidak diinginkan. Ya, pasti pernah mengalaminya kan? program-program ini membuat lambat komputer pada saat booting desktop. 

Penyebab lambatnya booting desktop yaitu terlalu banyak program yang mengantri di start up saat windows masuk kepada desktop yang akhirnya menyebabkan komputer harus menunggu program-program itu berjalan hingga sempurna.

Untuk mengatasi hal tersebut, mari kita buka paksa, bongkar dan aduk-aduk windowsnya hehehe ... 

Klik Start
Klik Run atau tekan tombol [Windows + R] pada keyboard
Ketik gpedit.msc lalu enter atau pilih tombol OK pada layar






Pilih Administrative Templates
Pilih Windows Components
Pilih Windows Installer
Pada Jendela sebelah kanan Double Click Disable Windows Installer


Pilih Enable
Pilih Always pada pilihan Disable Windows Installer
Pilih tombol OK
Pada jendela sebelah kanan Double Click Prohibit User Installs


Setelah cara diatas selesai, selanjutnya kita ke User Configuration


Pilih User Configuration
Pilih Administrative Templates
Pilih Windows Components
Pilih Windows Installer
Pada jendela sebelah kanan Double Click Always install with elevated privileges


Pilih Enable Lalu Pilih OK

Mudah-mudahan cara diatas dapat membantu ...

 
Powered by Blogger.